Selasa, 08 April 2014

Nama :Yoel Andrew
Kelas :X IPS 3


Bandingkan Pilpres Dengan Pemilihan Idol

Pilpres :

-Pilpres dilaksanakan setiap 5 tahun sekali.

-Pemilihan dilaksanakan serentak di seluruh indonesia.

-Dilakukan dengan cara pemungutan suara,pemungutan di lakukan di tps-tps terdekat.

-Pemilih minimal berumur 17 tahun atau lebih.

Idol :

-Pemilihan bisa kapan saja,tergantung pihak pelaksana acara tersebut.

-Dilakukan pemilihan dengan cara perolehan sms terbanyak.

-Tidak wajib memilih.

-Dipilih karena memiliki kemampuan dalam suatu bidang.




Golput Itu Baik Atau Tidak?

Pemilu,sebuah event terbesar bangsa Indonesia yang diharapkan mampu menjadikan negeri ini menjadi lebih baik lagi dengan hadirnya wakil-wakil rakyat dan pemimpin baru.Bangsa ini sangat membutuhkan wakil rakyat yang memang benar-benar merakyat dan mampu membawa aspirasi rakyat untuk diperjuangkan.Melalui pemilu inilah nasib bangsa ini per lima tahun kedepan akan ditentukan.Jangan sampai salah pilih sehingga perubahan ke arah lebih baik yang diharapkan malah berubah menjadi perubahan yang semakin buruk dari yang telah ada.
Rakyat sudah tidak begitu suka dengan janji-janji kosong.Sekarang yang kita tunggu adalah bukti nyata dari wakil rakyat yang benar-benar memikirkan rakyatnya.Kemiskinan dan tidak meratanya kesejahteraan sosial menjadi PR besar bagi para wakil rakyat beserta pemimpin yang tentunya harus dituntaskan.Memang sulit untuk memakmurkan bangsa ini,berbagai aspek dan sisi tidak mungkin secara instan diperbaiki dan dirubah,dibutuhkan peran serta semua warga negara untuk saling bahu membahu membawa negeri ini ke arah kemakmuran.
Rakyat yang tidak percaya memilih Golput.Memang sebagian besar rakyat sudah tidak percaya lagi dengan wakilnya,sehingga mereka beraggapan jika memilih malah akan menguntungkan yang dipilih,karena jika yang dipilih itu jadi,maka dia akan melupakan siapa yang telah menjadikannya,dia lupa dengan janjinya bahkan mungkin lupa kalau dia adalah wakil dari rakyat yang membutuhkan perhatian.Dari kemungkinan pemikiran itulah banyak warga masyarakat yang memilih untuk golput saja.
Lebih baik bekerja dari pada pergi ke TPS.Karena rasa kecewa dan tidak percaya kepada calon wakil rakyat,bayak warga yang lebih pergi bekerja untuk mengais rezeki sehari-hari dari pada harus meluangkan waktu pergi ke TPS pada pemilu nanti.Mereka juga berfikir tidak ada gunanya mereka memilih,toh jika memeilihpun nantinya mereka juga akan terlupakan dan tidak diperhatikan. Kedua hal inilah yang menjadi PR untuk kita semua.
Golput bukanlah jalan untuk mengatasi masalah.Rasa kecewa,tidak percaya dan muak memang banyak dirasakan oleh rakyat Indonesia,tetapi hal itu harus kita atasi denganPositive thinking.Bolehlah kita kecewa,bolehlah kita marah tetapi kita sebagai Warga Negara Indonesia yang menjadi bagian dari bangsa harus turut berperan aktif dalam menentukan nasib bangsa ini.Golput bukanlah jalan terbaik,tetapi jalan terbaik adalah dengan cara memilih.Memilih merupakan hak kita sebgai warga negara dan kita juga harus turut serta ambil suara untuk kemajuan bangsa ini,jangan sampai kita malah cuek dan acuh dengan nasib bangsa kita.

Sumber :http://puthut.blogdetik.com/2014/03/22/menjadi-wni-yang-baik-dengan-tidak-golput/



Tidak ada komentar:

Posting Komentar